Kawah Mati Merapi 2010 |
Berbagi cerita mengenai Gunung Merapi , tak Pernah Ingkar Janji , ya karena di balik musibah selalu terdapat anugerah , begitu pula dengan erupsi Merapi yang selalu memberikan berkah setelah bencana , baik untuk agraria dan peternakan serta pariwisata .
Sebelum lanjut ya , saya mungkin sedikit meluruskan bahwa Gunung Merapi bukanlah Gunung teraktif di dunia , namun salah satu Gunung api paling aktif yang periode letusannya 4 - 6 tahun sekali sebelum tahun 2010 , setelah erupsi besar tahun 2010 , Gunung Merapi yang memiiki kenampakan yang sangat berbeda sangat sulit diprediksi kapan akan beraktifitas lagi , terbukti di tahun 2014 letusan freatik .
Perhatikan kenampakan tenda dome yang berada di belakang saya , ya itu Pasar Bubrah Merapi |
Erupsi Gunung Merapi , memberikan banyak pembelajaran bagi saya , mulai dari Siaga Bencana , tanggap bencana , dan aksiden .Mengingat bagaimana rasanya terpapar hujan abu , ketika SD akan berangkat sekolah hujan air yang bercampur hujan abu , membuat atap atap rumah nyaris roboh karena beban abu yang mengkristal , merasakan getaran akibat erupsi ,ketika pulang SMP naik sepeda bisa melihat awan panas dari rel kereta api di belakang SMP ,tak terbayang rasanya ketika menjadi korban dan mengetahui ada korban yang terjebak di bunker kaliadem , atau relawan yang meninggal sia sia ( menurut saya ) karena tidak menggunakan prinsip prinsip penolongan , ah.
Saat SMA pertama kali memberikan bantuan , dengan identitas lengkap dengan seragam menjadi sebuah kebanggaan yang bisa disombongkan , namun seiring berjalan waktu mulai paham , bantuan tidak akan melhat darimana dan siapa saya , malu rasanya .
Ketika masih pecarian jati diri , memberikan bantuan tapi sempet foto bareng Azam pemain ayat - ayat cinta yang menjadi relawan 2 minggu di Klaten |
ya , itu beberapa foto yang terambil yang bercerita mengenai Gunung Merapi yang tak pernah ingkar janji , mulai dari dampak erupsi yang luar biasa , bagaimana meninggalkan kerugian harta , benda , ternak ,rumah . Namun , walaupun begitu masih terlihat bagaimana semangat anak anak kawasan Gunung Merapi untuk tetap menuntut ilmu .
1.Ingat kita kecil di hadapan Allah ta'ala
2.Bencana akan selalu memberikan pilihan untuk tetap melanjutkan kehidupan , dan menjalani hiup yang lebih bermakna
3,Menuntut ilmu setiap saat , dimanapun karena ilmu semakin banyak akan membuat orang semakin merasa kecil , ya karena begitu luasnya pngetahuan yang ada
4.Tidak perlu mengagungkan bantuan atau pertolongan yang diberikan ke orang lain , ya , karena memang itu adalah kewajiban kita serta sebagian harta yang kita miliki merupakan hak orang yang lebih membutuhkan
5.Tetaplah bersyukur , jangan mudah berputus asa , walaupun di balik kesulitan ada kesulitan yang lain :))
Tidak ada komentar:
Posting Komentar